Install Sekarang!

Telur ayam merupakan, sumber protein yang sangat baik. Selain baik untuk tubuh, karena rasanya yang lezat dan mudah dimasak berbagai macam masakan. Selain itu harga telur yang cukup murah, saat ini harga telur ayam 1 kg sekitar 20.000 rupiah saja, membuat telur ayam merupakan sumber protein yang populer. Namun…

Pernahkah kamu membeli telur yang ternyata kedapatan sudah kering dalamnya atau bahkan busuk. Parahnya kita biasanya langsung saja memecahkan beberapa telor tersebut dalam satu wadah, sehingga jika ada satu telur yang busuk maka bisa rusaklah semua telur lain dalam wadah tersebut.

1. Perhatikan kulit luar telur – tidak rusak dan bersih dari kotoran.

Telur yang banyak kotoran menempel dapat membawa bakteri yang dapat menembus dinding cangkang telor bahkan membuat telur membusuk. Jangan memilih telur yang sudah retak-retak apalagi pecah, meskipun harganya menjadi murah namun kontaminasi kuman sudah jelas tak terelakkan lagi mengingat kondisi pasar yang tidak terjamin Hygienis. Biasanya telur yang sudah rusak dijual dengan harga telur murah, jangan tertitpu harga telur ayam yang murah.

2. Gunakan lampu, terawang telur tersebut di bawah sinar lampu.

Bila tampak warna tembus yang kuning maka pertanda masih bagus, dimana kuning telur masih terjaga posisinya. Bila warna kuning tidak ada bahkan gelap, kemungkinan kuning telur sudah mulai memudar atau putih telur sudah mengering.

3. Bandingkan dua telur yang berukuran hampir sama.

Bila beratnya berbeda, maka yang berat adalah yang telur yang bagus atau fresh. Telur yang lebih ringan adalah kemungkinan telur jelek, dimana sebagian isinya telah mengering atau bahkan mulai membusuk tertembus kuman.

4. Goyangkan Telur diatas dengan pelan

Jangan terlalu digoyangkan dengan keras nanti telur akan rusak dan kalau kelihatan – dimarahi penjualnya. Telur yang tidak terasa ada goncangan di dalam telur, maka berarti volumenya masih penuh dan baik. Sedangkan telur yang terasa goncangan apalagi sampai bersuara, maka kemungkinan terbesar adalah sudah rusak, dimana sebagian sudah mengering sehingga volume bagian dalam menjadi longgar.

Belanja Online Untuk Kebutuhan Rumah Tangga

Itulah empat langkah yang harus kamu lakukan ketika membeli telur murah. Jangan mudah tertipu dengan harga telur murah, sehingga tidak tertipu membeli telur yang sudah busuk. Untuk mendapatkan telur ayam segar dengan dengan harga telur terbaik bisa kamu beli dengan mudah di HappyFresh.

Harga telur di HappyFresh akan sama dengan harga telur yang kamu temukan di supermarket kepercayaan kamu. Mudahnya lagi, telur ayam pesanan kamu akan diantar langsung ke tempat kamu berada!