Site icon

Bosan Joging? Coba 5 Olahraga Kardio Ini

lompat tali olahraga kardio

Olahraga rutin di sela-sela jadwal yang padat memang bukan sesuatu yang mudah, terutama buat kita yang kerja kantoran atau banyak aktivitas harian yang menyita waktu. Padahal, keluhan yang biasa terlontar oleh kita yang jadwalnya padat seperti stres berlebih atau nyeri bisa dicegah dengan olahraga teratur. Salah satu jenis olahraga yang kini digandrungi banyak orang adalah olahraga kardio. Apa sih kardio itu?

Olahraga kardio adalah aktivitas aerobik yang hadir dalam bentuk bervariasi yang tujuannya menaikkan detak jantung dalam jangka waktu yang diperpanjang. Idealnya, detak jantung harus ditingkatkan secara konsisten selama setidaknya 30 menit per hari. 

Manfaat yang dibawa olahraga kardio gak kalah banyak dibanding jenis olahraga lainnya. Salah satunya adalah ketahanan dan kekuatan tubuh. Kardio juga dipilih mereka yang sedang menjalani diet karena keampuhannya membasmi lemak berlebih. Selain itu, beberapa olahraga kardio juga bisa membantu memperlancar aliran darah dan membawa lebih banyak sel oksigen ke otot dan organ. Gak hanya kesehatan fisik, kesehatan mental pun dapat ditunjang dengan kardio. Beberapa riset telah menunjukkan joging ringan secara berkala dapat bantu cegah depresi. 

Banyak orang berpikiran olahraga kardio harus selalu dalam bentuk lari atau jogging. Tapi ada beberapa jenis kardio lain yang bisa kamu coba, lho. Ini dia 5 tipe kardio yang bisa kamu coba:

Berjalan adalah aktivitas kardio paling mudah yang bisa kamu coba. Terapkan waktu ekstra untuk berjalan lebih lama setiap harinya. Kamu bisa jalan dari rumah ke warung daripada pesan ojek online, atau jalan santai di taman sambil dengar musik favorit di akhir minggu. Kalori yang kamu bakar saat jalan selama 30 menit bisa sampai 200 kalori, lho. Lumayan banget, kan? 

Ibarat kembali ke masa kecil, lompat tali sekarang bisa bantu kamu jadi makin fit! Selain bakar lemak, lompat tali juga mempertajam keseimbangan dan koordinasi tubuh. Selain itu, lompat tali juga bisa membakar lebih dari 10 kalori per menit, lho. Otot lengan dan punggung juga turut terlatih dengan rutin lompat tali. 

Buat kita yang tinggal di kota-kota besar, bersepeda agak susah dijadikan opsi olahraga karena ramainya jalanan dan polusi udara. Namun, kamu masih bisa bersepeda dengan sepeda statis atau main sepeda di taman. Semakin tinggi intensitas dan semakin lama kamu bersepeda, lebih banyak juga kalori yang dibakar. Bersepeda selama 45 menit dengan resistansi maksimal akan bakar kalorimu hingga 600.

Berjalan naik tangga saja sebenarnya sudah cukup untuk bakar kalori. Pasalnya, dengan naik tangga, kamu menahan berat badan sendiri melawan gravitasi. Makanya yuk, lain kali ada tangga dan eskalator, pilih tangga aja! Selain itu, bagi kaum hawa, berjalan ringan naik tangga bisa bantu meredakan nyeri saat haid juga, lho. 

Air menambah resistansi tambahan di otot, dan inilah salah satu alasan renang jadi salah satu olahraga kardio yang juga melatih kekuatan otot. Renang secara rutin menunjang kesehatan jantung, dan gak akan membuat sendi nyeri seperti kebanyakan olahraga kardio. 


Baca Juga: Suntuk di Pagi Hari? Sarapan Dengan Buah-Buah Ini Untuk Energi Ekstra!


Itulah beberapa jenis kardio yang bisa kamu coba selain lari. Jangan lupa, makanan yang kamu konsumsi setelah olahraga juga main peran penting dalam kesehatanmu. Dapatkan buah-buah dan sayur segar dengan kualitas terbaik dari supermarket favoritmu melalui aplikasi HappyFresh. Mau lebih hemat? Follow media sosial HappyFresh untuk dapatkan voucher-voucher khusus untuk lebih hemat belanjaan setiap bulannya!