Site icon

Bawa Hewan Peliharaan Doggie Ke 7 Restoran Kece Ini, Pasti Seru Banget!

hewan peliharaan

Bosen jalan-jalan sama teman yang itu-itu aja? Jangan sedih, HappyFresher. Gimana kalau kamu ajak sahabat berbulumu jalan-jalan. Gak usah khawatir dengan aturan hewan peliharaan nggak boleh masuk.

HappyFresh udah buatin nih, lis kafe kece mana aja yang bolehin doggie ngopi cantik bareng kamu. Mulai dari Por Que No hingga Pick Me Up Coffee, semuanya lengkap tercantum di bawah sini.


Por Que No

Nggak perlu jauh-jauh untuk kenalan dengan Tapas, makanan khas negara Spanyol. Rooftop bar yang berlokasi di daerah Menteng, Jakarta ini menyediakan area indoor sekaligus outdoor.

Desain interior dari restoran ini termasuk unik, seperti namanya yang bisa diartikan “kenapa tidak?”. Nah, enaknya lagi kamu bisa membawa doggie untuk temani kamu makan di restoran ini.


Sophie Authentique Kemang

Restoran otentik khas Perancis ini menyediakan makanan, roti, dan kue ala Perancis yang sudah terkenal enak banget.

Restoran yang bertempat di daerah Kemang ini buka dari pukul 8 pagi hingga 6 sore. Jadi, kamu bisa sarapan atau ngopi cantik di sore hari bersama hewan peliharaan kesayanganmu.


Honu

Kafe yang estetik dan cozy ini cocok banget buat kamu yang berencana foto-foto cantik bareng hewan peliharaan. Kafe ini buka dari hari Selasa hingga Minggu jam 10 pagi sampai jam 10 malam.


The Barkbershop

Mau grooming doggiemu, tapi juga pingin ngopi cantik? Nah, sekarang kamu bisa melakuka keduanya dalam waktu yang bersamaan, lho. Di The Barkbershop, selagi doggiemu mendapatkan perawatan di lantai kedua, kamu bisa ngopi cantik di lantai pertamanya. Seru banget, kan?


Halo Niko

Saat bumbu khas Yunani bertemu bumbu khas Jawa, jadilah makanan-makanan yang tersaji di restoran Halo Niko. Restoran yang berlokasi di kawasan Warung Buncit ini pun pet-friendly.


Pick Me Up Coffee

Pick Me Up Coffee ini berlokasi di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Kafe ini cocok banget kalau kamu lagi ingin minum kopi yang nikmat atau makan smoothies bowl yang segar. Kafe ini buka setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga 7 malam ya.


Vodka & Latte

Di Vodka & Latte, kamu bisa menikmati banyak fasilitas yang terkait dengan doggie. Mulai dari pet salon, pet shop, pet hotel, hingga kolam renang untuk doggie dan pemiliknya. Seru banget! Kamu bisa melepas bebas doggiemu saat nongkrong disini.


Nah, sekarang udah tahu kan mau nongkrong dimana bareng doggie? Dijamin seru banget sih, HappyFresher.

Lupa belanja karena kelamaan nongkrong sama hewan peliharaan? Tenang aja, kamu tinggal kunjungi situs HappyFresh atau unduh aplikasinya di App Store atau Play Store dalam telepon genggam pintarmu.

Urusan nongkrong sama doggie jadi mudah, kan?