Di era digital seperti sekarang ini, Instagram sering dipakai generasi millennial untuk mencari informasi tempat makan, detinasi liburan, fashion, sampai tentang kecantikan.
Kadang suka kepikiran gak sih, gimana ya caranya jadi influenser di Instagram? Kok, Sonya Eryka bisa keren banget gitu ya? Penasaran, HappyFresher? Yuk, cari tahu tips-tipsnya di bawah ini…
1. Tulis bio Instagram yang keren
Nah, daripada hanya menulis tentang siapa dirimu, lebih baik tunjukan apa yang bisa kamu tawarkan kepada audiens lewat akun Instagram-mu.
2. Koleksi highlight instastory
Fitur terbaru dari instagram ini banyak sekali dipakai oleh para influencer terkenal di Instagram. Tampilkan juga koleksi ceritamu dengan desain cover yang menarik!
3. Gunakan hashtag dan lokasi
Ini dia strategi penting agar kamu mudah ditemukan oleh calon-calon penggemarmu! Gunakan hashtag yang relevan dan masukkan lokasi di setiap foto dan instastory yang kamu unggah. Ini juga bisa jadi cara menambah like di Instagram.
4. Feed Instagram yang bagus
Agar indah dipandang mata, desain feed Instagram-mu semenarik mungkin! Gunakan paduan warna yang senada atau edit foto-foto dengan tema yang serupa.
5. Seberapa sering dan kapan harus post
Ini nih yang bikin paling bingung. Jawabannya adalah… “Tergantung, yang penting konsisten.” Nah! Cari tahu perilaku audiens-mu dalam menggunakan Instagram. Apakah saat bangun tidur? Mau tidur? Atau jam istirahat?
6. Pindah ke akun bisnis
Evaluasi performa akun-mu dengan statistik yang disediakan oleh Instagram. Kamu bisa tahu berapa banyak ‘Profile Visits’, ‘Follows’, ‘Reach’, ‘Impressions’ audiens terhadap profil Instagram kamu
7. Tetap terinspirasi
Menurut Dion Palandi, Social Media Manager HappyFresh Indonesia, kamu bisa coba lihat-lihat akun Instagram di bawah ini buat cari inspirasi, nih dia lisnya: Sonia Eryka, Patricia Gow, AbellyC, Marischka Prudence, KittenDust (Fathia Izzati), Eat & Treats, Anak Jajan.
Nah begitu HappyFresher, tipsnya! Semoga tips ini membantu, ya.