Sesekali #BikinMertuaHappy dengan sajian spesial seperti salmon mentai. Resepnya ternyata simpel dan mudah dibuat.
Mentai atau mentaiko adalah saus creamy yang terbuat dari campuran mayonaise dan telur ikan cod. Saus ini belakangan sangat populer dan disajikan dengan berbagai menu makanan, salah satunya adalah salmon mentai rice.
Nah, intip nih cara membuat salmon mentai rice dan bikin hati Ibu Mertua luluh sama kamu. Yuk, cobain!
Bahan yang dibutuhkan:
- 300 gram nasi putih
- 1 sdt shoyu
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdt nori bubuk/aonori
- 200 g fillet ikan salmon
- 1 sdm shoyu
- ½ sdt bawang putih bubuk
Bahan saus:
- 200 ml mayones
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm mentaiko/tobiko
- 1 sdt cabai bubuk/togarashi
Cara membuat salmon mentai rice:
- Awali dengan mencampurkan nasi, shoyu, minyak wijen dan bubuk nori hingga rata. Kemudian, bagi rata campuran nasi tadi ke dalam 4 wadah aluminium persegi. Sisihkan.
- Berikutnya, lumuri salmon dengan shoyu dan bawang putih bubuk. Panggang salmon yang sudah dibumbui ke dalam wajan grill hingga matang, lalu iris tipis. Kamu juga bisa memanggangnya dengan torch. Caranya, potong tipis-tipis salmon yang sudah dibumbui, lalu matangkan dengan blow torch.
- Untuk membuat saus mentai, campurkan mayones, saus tomat, mentaiko/tobiko dan cabai bubuk/togarashi. Aduk hingga semua tercampur rata dan sisihkan.
- Selanjutnya, susunlah salmon yang sudah dipanggang di atas nasi berbumbu, lalu tambahkan saus mentai.
- Terakhir, gunakan kembali torch dan panggang sekali salmon mentai dan sajikan segera.
Sumber resep: endeus.tv
BACA JUGA: Resep Beef Yakiniku Rice Bowl Simpel, Menu Favorit Keluarga!