Lagi cari resep spaghetti yang enak, sederhana, dan mudah cara membuatnya? Cek aja disini, eits tapi kita bahas dulu yuk asal-usul spaghetti.
Siapa yang tidak suka dengan pasta yang berbentuk panjang, tipis, silindris dan padat yang menyerupai mie ini? Di Itali, pasta jenis spaghetti ini seringnya dibuat dari tepung gandum semolina. Namun, bisa juga bervariasi di daerah lain.
Ini dia tiga resep spaghetti yang bisa kamu coba untuk makan malam nanti di rumah. Mulai dari spaghetti udang sederhana, spaghetti carbonara mudah, hingga spaghetti bolognese asli Itali udah HappyFresh persiapin. Cek ya dibawah sini, hihi.
1. Resep Spaghetti Udang Sederhana
Bahan-bahan untuk membuat Spaghetti Udang Sederhana
- 8 ons Spaghetti
- 2 sdm unsalted butter
- 2 sdm minyak zaitun
- 1 siung bawang merah, cincang
- 4 siung bawang putih, cincang
- Sejumput bubuk cabai kering
- 1/2 jeruk lemon, peras
- 12 ekor udang, kupas bersih
- 2 sdm peterseli cincang
- Garam untuk rasa
- Lada hitam sesuai selera
Cara memasak Spaghetti Udang Sederhana:
- Rebus spaghetti dengan air garam hingga al dente, sisihkan.
- Bumbui udang dengan garam, lada, lemon dan bubuk cabai kering.
- Panaskan minyak dan butter di atas panci dengan api sedang.
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan udang.
- Masukkan pasta, dan tambahkan air rebusan pasta.
- Taburkan peterseli sesuai selera, dan sajikan.
2. Resep Spaghetti Carbonara Mudah
Bahan-bahan untuk memasak Spaghetti Carbonara Mudah:
- 8 ons spaghetti
- 2 butir telur
- 1/2 cup kaju Parmesan parut
- 4 lembar bacon, potong
- 4 siung bawang putih, iris
- Garam dan lada hitam untuk rasa
- 2 sdm irisan daun peterseli
Cara memasak Spaghetti Carbonara Mudah:
- Rebus spaghetti dengan air garam hingga al dente.
- Kocok telur dan masukkan keju parmesaan ke dalamnya, sisihkan.
- Tumis potong bacon hingga berwarna coklat keemasan.
- Masukkan bawang putih, tumis selama 1 menit. Kecilkan api.
- Masukkan pasta dan campuran telur, aduk terus menerus.
- Tambahkan air rebusan pasta agar tidak terlalu kental.
- Taburkan irisan daun peterseli sesuai selera.
3. Resep Spaghetti Bolognese Asli Itali
Bahan-bahan untuk memasak Spaghetti Bolognese Asli Itali:
- 2 sdm minyak zaitun
- 1 buah bawang bombay, cincang
- 1/2 kg daging sapi cincang
- 1 sdm bubuk oregano
- 1 kaleng tomat puree
- 3 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm saus tomat
- Daun peterseli cincang, secukupnya
- Garam dan lada hitam untuk rasa
- 8 ons spaghetti
- Keju Parmesan parut sesuai selera
Cara memasak Spaghetti Bolognese Asli Itali:
- Panaskan minyak, kemudian tumis bawang bombay bersama bawang putih.
- Masukkan daging cincang, dan tumis selama 8 menit.
- Tambahkan bubuk oregano dan saus tomat, aduk hingga merata.
- Masukkan tomat puree dan daun peterseli, kecilkan api dan masak selama 15 menit.
- Rebus spaghetti dengan air garam hingga al dente.
- Sajikan pasta dengan saus bolognese, dan keju Parmesan sesuai selera.
Wah, lezat banget kan kelihatannya? Pasti bikinnya pun gak susah kok.
Daripada repot beli bahan langsung dari supermarket, mending belanja aja yuk di HappyFresh. Kamu bisa dapatkan barang belanjaan berkualitas dari berbagai macam supermarket ternama seperti Ranch Market, Farmers Market, Transmart Carrefour, dan masih banyak lagi.
Kunjungi aja situs HappyFresh atau unduh aplikasinya di Play Store atau App Store dalam telepon genggam pintarmu.
Urusan memasak spaghetti jadi mudah, kan?